Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Kalkulator BMI Hitung Kegemukan

Apa gunanya mengetahui nilai BMI?


Dengan mengetahui nilai BMI maka kita dapat mengetahui apakah kita masuk dalam kategori kurang berat badan, normal, atau kelebihan berat badan dan obesitas (kegemukan).

Resiko penyakit yang berhubungan dengan derajat kegemukan seperti penyakit jantung, kencing manis bahkan stroke dapat dilihat dari nilai BMI. Sederhananya, BMI adalah alarm peringatan bagi kesehatan anda!


Memang, lebih mudah mendiagnosis obesitas ketimbang memperbaikinya. Namun mengingat mempertahankan berat badan yang sehat mampu mengurangi resiko penyakit jantung 35-55% maka ini adalah target yang penting.

Body Mass Index (BMI) atau dalam bahasa Indonesia disebut Index Masa Tubuh (IMT) adalah sebuah ukuran "berat terhadap tinggi" badan yang umum digunakan untuk menggolongkan orang dewasa ke dalam kategori Underweight (kekurangan berat badan), Overweight (kelebihan berat badan) dan Obesitas (kegemukan).

Untuk mempermudah menghitung nilai BMI anda, Binaraganet menyediakan Fasilitas Kalkulator BMI. Cukup dengan memasukkan berat dan tinggi badan, maka Anda dapat mengetahui berapa nilai BMI Anda, dan juga kami menydiakan tabel skema, dimanakah kategori Anda.

Nilai Normal BMI adalah sebagai berikut:

Klasifikasi BMI
18.5 atau kurang Kurus
18.5 - 24.99 Normal
25 - 29.99 Gendut
30 - 34.99 Obesitas (Kelas 1)
35 - 39.99 Obesitas (Kelas 2)
40 atau lebih Sangat Obesitas

Nah, saatnya menghitung BMI kamu di Kalkulator BMI


sumber:
binaraga.net

Posting Komentar untuk "Kalkulator BMI Hitung Kegemukan"